Utama

Malam Takbiran jangan Konvoi dan Nyalakan Merecon

Ilustrasi (Foto: bandung.go.id)

Klik Today || Di malam Idulfitri, atau dikenal dengan sembutan malam takbir, masyarakat terutama kaula muda diimbau tidak melakukan konvoi dan menyalakan mercon serta petasan.

Itu dimaksudkan untuk menciptakan kedamaian dan ketertiban di malam takbir nanti malam.

Imbauan itu disampaikan Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono, yang juga menekankan pentingnya keamanan dan ketertiban pada malam takbir menjelang Idulfitri 1445H.

“Kami mengimbau warga untuk menjaga ketenangan dan keselamatan dengan menghadiri takbiran di masjid-masjid terdekat. Hindari konvoi atau kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum,” ujar Bambang.

Imbauan ini juga sebagai bagian dari upaya Pemkot Bandung dalam memastikan kelancaran ibadah dan keamanan selama perayaan Idulfitri.

Selain itu, imbauan tersebut didasarkan pada komitmen bersama dalam menjalankan regulasi ketentraman dan ketertiban umum serta kebiasaan baru pengelolaan sampah Kota Bandung.

“Mari bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan bersih bagi seluruh warga Kota Bandung,” ujar Bambang, dikutip dari bandung.go.id, Selasa (9/4/2024).

Aparat keamanan diminta ketat melakukan pengawasan atau imbauan tersebut.

Pemkot Bandung berharap seluruh komponen masyarakat bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif dan harmonis menjelang perayaan Idulfitri 1445H.***

Editor: Batama Ardiansyah